Selamat Tahun Baru 2017, semoga di tahun ini terwujud keinginan dan harapan kita semua. Aamiin.

Selasa, 29 November 2011

GEJALA DEMAM BERDARAH

Kunjungan Pengawas Sekolah ke RSUD Soemarno Sosro Atmodjo - Tanjung Selor pada tanggal 29 November 2011 diharapkan dapat memberikan penyegaran terhadap seorang pasien penderita sakit Demam Berdarah (Gejala Demam Berdarah) yang sudah sejak hari Minggu pagi terbaring di sebuah Kamar VIP Rumah Sakit.

Beberapa situs kesehatan pada jejaring Net-Work memberikan keterangan bahwa Demam Berdarah disebarkan kepada manusia oleh nyamuk Aedes Aegypti. Gejala demam berdarah ini timbul setelah melewati masa inkubasi 3-5 hari sejak seseorang terserang virus dengue. Adapun gejala demam berdarah adalah
  1. Bintik Merah. Seringkali di awal demam, tidak ada bintik merah. Ada beberapa kasus juga yang memang tanpa bintik merah.
  2. Panas Tinggi. Panas bisa turun naik, bisa juga tidak turun sama sekali sepanjang hari.
  3. Menggigil dan terasa ngilu tulang. Perasaan dingin di sekujur tubuh dan ada titik tertentu di tubuh terasa ngilu menusuk tulang.
  4. Buang Air Besar berwarna hitam dan keras. Gejala ini terlihat jika trombosit sudah mulai rendah.
  5. Trombosit mulai turun. Kadar trombosit bisa diketahui dengan tes darah di laboratorium.
  6. Sakit saat mata memandang ke samping. Beberapa teman mengalami ini, terasa sakit jika melirik ke samping kiri dan kanan.
  7. Tengkuk sakit. Terkadang juga, terjadi pembengkakan di tengkuk dan terasa sakit.    
Disarankan untuk minum Xanthone (jus manggis). Dari sebuah penelitian diketahui bahwa manggis mengandung antioksidan yang sangat kuat yaitu xanthone.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar